Kodim 1401 Majene Melaksanakan Kegiatan Pengembangan Intelijen Teritorial

Foto : Suasana kegiatan terpadu pengembangan kemampuan (Bangpuan) intelejen teritorial (Intelter) di Kodim 1401/Majene

 

 

MAJENE – Mbs77Sulbar.Com

Pusat Teritorial TNI Angkatan Darat (Pusterad) melaksanakan kegiatan terpadu pengembangan kemampuan (Bangpuan) intelejen teritorial (Intelter) di Kodim 1401/Majene, Selasa 18 Juni, di Aula Makodim 1401/Majene.Kegiatan terpadu Pusterad Bangpuan Intelter dipimpin Mayor Inf Sudirman Purba dan Serma Artum Alidin, dihadiri  Dandim 1401/Majene, Letkol Inf Ragung Ismail S Sos MI Pol, perwira Staf Kodim 1401/Majene, Danramil se jajaran Kodim 1401/Majene, dan perwakilan Babinsa setiap Koramil jajaran Kodim 1401/Majene.

Menurut Ketua Tim Pusterad, Mayor Inf Sudiman Purba, Pusterad selaku pembina fungsi teknis pembinaan teritorial TNI AD perlu mengadakan pengembangan kemampuan intelijen teritorial, terutama pada Babinsa. “Pengembangan kemampuan pelaksanaan pelaporan kegiatan temu cepat lapor cepat secara hirarki, mulai dari bawah sampai ke satuan atas dengan menggunakan media berbasis jaringan internet,” ungkap Sudirman Purba.

Menurutnya, kegiatan itu sudah disosialisasikan ke seluruh jajaran Kodam pada Program TA 2017, yaitu sosialisasi aplikasi Puldata Intelter. Hal tersebut dihadapkan pada perkembangan wilayah Majene, dengan penduduk yang heterogen dan memiliki tingkat kebutuhan hidup semakin meningkat. Ini akan berpotensi munculnya berbagai konflik di berbagai daerah, sehingga perlu seluruh satuan jajaran komando kewilayahan untuk menyiapkan satuannya, agar selalu dapat mengantisipasi perkembangan situasi yang berkembang di daerah, khususnya dalam tugas penanggulangan bencana alam dan tugas perbantuan kepada daerah dan kepada Polri.

Dalam melaksanakan tugas di lapangan, tambah Sudirman Purba, memerlukan kepakaan yang tinggi dari para Dansat dalam menyikapi setiap perubahan dan perkembangan situasi yang terjadi di wilayah tanggung jawabnya.

Komunikasikan dengan instansi terkait dan komponen masyarakat perlu dijalin terus menerus guna mencegah timbulnya permasalahan, serta mendukung kelancaran tugas pokok satuan profesionalitas. “Kemampuan serta kinerja aparat intelijen perlu ditingkatkan dengan melaporkan setiap perkembangan situasi yang terjadi melalui temu cepat lapor cepat, serta perbanyak agen dan jaring intelijen,” ujarnya. **

Editor : Iman 77