Personil Polsek Topoyo Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

MATENG,Mbs77sulbar.com Dalam rangka memperingati momentum penting bagi umat Islam, Polsek Topoyo turut menghadiri kegiatan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Minggu (26/1/2025).

Hadir dalam acara tersebut, Kapolsek Topoyo, IPTU Kasmuddin Patma, S.I.P., bersama sejumlah personil Polsek Topoyo. Kehadiran mereka merupakan wujud komitmen dalam mendukung kegiatan keagamaan masyarakat sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan warga.

Kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan ceramah agama yang mengupas makna dan hikmah perjalanan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Dalam sambutannya, IPTU Kasmuddin menyampaikan pentingnya menjaga kerukunan antarumat beragama serta mengamalkan nilai-nilai luhur yang diajarkan Rasulullah SAW.

“Momentum Isra Mi’raj ini mengingatkan kita semua untuk terus memperkuat keimanan, meningkatkan ibadah, dan menjunjung tinggi nilai-nilai toleransi di tengah masyarakat,” ujar Kapolsek Topoyo.

Selain itu, IPTU Kasmuddin juga mengapresiasi antusiasme warga yang hadir dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Topoyo.

Kegiatan ini berlangsung khidmat dan penuh kekeluargaan. Dengan kehadiran jajaran Polsek Topoyo, diharapkan terjalin sinergi yang lebih erat antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam mendukung terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.

Tinggalkan Balasan