Foto : kunjungan silaturahim kapolda ke mako TNI hingga koramil
Mamauju-mbs77sulbar.com– Untuk memantapkan sinergitas TNI-POLRI dalam menjaga keutuhan NKRI dan kamtibmas yang tetap kondusif, Kapolda Sulbar Brigjen Pol Drs. Baharudin Djafar, M.Si aktif melakukan kunjungan silaturahim ke Mako TNI hingga Koramil Pelosok.
Menurut Kapolda Sulbar, membina sinergitas itu bukan sebatas atasan saja tapi bawahan kebawah lebih harus di bina sehingga hubungan silaturahim menyeluruh hingga lini pelosok, tuturnya.
Dalam kunjungan kamtibmasnya di Kab. Mateng, Kapolda Sulbar juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke Koramil 1418-041 Budong-budong, Selasa (24/9/18).
Kunjungan kapolda dan rombongannya, mendapat sambutan yang hangat dari Danramil budong-budong beserta jajarannya.
Turut menyambut, Camat Budong-budong, Danramil, Kapolsek Budong-budong, Kepala Desa dan tokoh agama setempat.
Danramil dalam sambutannya mengatakan, sangat bangga dan senang dengan kunjungan Kapolda Sulbar yang begitu perhatian dengan peningkatan hubungan silaturahim TNI-POLRI hingga ke pelosok.
Sementara itu, Kapolda Sulbar dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih atas sambutan hangat yang diberikan. Harapannya melalui kegiatan ini TNI-POLRI semakin solid dalam menjaga kamtibmas tetap kondusif.
Disamping itu, Kapolda juga mengharapkan 4 pilar (TNI-POLRI, Kepala Desa dan Dai Kamtibmas) tetap bersinergi menjaga kamtibmas tetap kondusif khususnya menjelang pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk.
Dinamika pemilu 2019 tentu menjadi tantangan untuk kita semua demi mewujudkan pemilu yang aman dan lancar serta domokratis.
Sementara itu, TNI-POLRI dituntut Netral tanpa memihak kelompok manapun, untuk itu jaga sinergitas, koordinasi dalam mensukseskan agenda pemilu 2019 yang aman dan sukses.
Selanjutnya, Kapolda Sulbar juga memberikan bantuan tali asih kepada Danramil. Semoga bermanfaat, tutur Kapolda saar menyerahkan bantuan.
(Hms/Iman77)