Foto : Syamsuriansyah,SE, umur 45 thn, pekerjaan Polri,
MAMUJU – Mbs77Sulbar.Com – Kabar Duka, menyelimuti keluarga besar Polresta Mamuju. Kasat Reskrim Polresta Mamuju, meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di Ruas Jalan Poros, Makassar-pare-pare.
Kejadian berlangsung paa hari Jumat tanggal 2 oktober 2020. Sekitar jam 03.05 wita, di Kampunh jampue kelurahan mangempang kecamatan Barru Kab. Barru.
Berdasarkan laporan polisi, mobil yang dikendarai Kopral Anca (sebutan gaul) adalah Mobil Toyota avansa dengan nomor registrasi DC 1434 KY. Mobil tersebut bergerak dari arah parepare menuju arah makassar dan sesampainya di tkp pengemudi di duga dalam kondisi mengantuk dan menabrak bagian belakang mobil truck Fuso dg no reg DP 8429 LD yg semntra berhenti di badan jalan.
Akibat dari kejadian tersebut penumpang mobil avansa meninggal dunia dalam perjalanan ke RSUD BARRU serta kedua kendaraan mengalami kerusakan. Identitas Korban jiwa adalah korban
1. Nama Syamsuriansyah,SE, umur 45 thn, pekerjaan Polri, Alamat Dsn.Watu kec.barebbo kab.Bone, mengalami luka luka : luka robek pada kelopak mata, luka robek pada pelipis sebelah kanan, luka lecet di lengan kiri, trauma oculi(Mata) sebelah kiri.(MD).
2.Nama Alfryan Bahri, umur 22 tahun, pekerjaan polri, alamat Rimuku Kab.Mamuju Sul bar mengalami luka luka : lecet pada pelipis.
Wakapolresta Mamuju, AKBP Ariyanto mengaku, jenazah almarhum tidak akan dimakamkan di Mamuju.
“Almarhum akan dimakamkan di Bone” tulis Wakapolres melalui Whatsapp, Jumat (2/10).
“Rencananya, bapak Kapolresta, Kombes Pol Minarto, yang akan menghadiri upacara pemakaman di Bone. Beliau rencana Pakai Pesawat, Saya melalui Jalur darat” ucap Wakasat Reskrim Polresta Mamuju, Ipda Kasmuddin melalui sambungan Via Telpon.
Editor : Iman 77