MAMUJU,Mbs77sulbar.com– Dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba di wilayah Sulawesi Barat, Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sulbar menggelar kegiatan pembinaan dan edukasi bahaya narkoba di Kampung Nelayan Binanga, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju. Kegiatan ini menyasar tokoh masyarakat dan pemuda setempat, Jumat (14/3/25).
Panit Subdit 2 Ditresnarkoba Polda Sulbar dan timnya yang melancarkan aksi tersebut tidak hanya menyampaikan materi tentang bahaya narkoba dan dampaknya bagi penyalahguna, tetapi juga berinteraksi langsung dengan warga.
Mereka juga menggunakan metode diskusi interaktif dan tanya jawab untuk memastikan pemahaman materi yang disampaikan.
Kegiatan ini penting karena Kampung Nelayan Binanga, seperti banyak kampung nelayan lainnya, rentan terhadap peredaran narkoba. Oleh karena itu, pendekatan yang komprehensif dan berkelanjutan seperti ini sangat diperlukan untuk melindungi masyarakat dari ancaman bahaya narkoba.