Tak Kenal Lelah…!!! Prajurit Kodim 1418 Mamuju Bantu Masyarakat Desa Senjango

Foto : Saat kegiatan Pra TMMD di Deda Senjango Kecamatan Karossa

 

 

 

MAMUJU – Mbs77Sulbar.Com

Terik matahari sepanjang kegiatan Pra TMMD di Deda Senjango Kecamatan Karossa Kabupaten Mamuju Tengah tidak membuat surut tekad para prajurit TNI AD khusunya anggota Kodim 1418/Mamuju yang berjibaku membangun inprastruktur jalan demi membantu masyarakatnya. Minggu (22/09/2019)Ditengah tengah kegiatan tersebut nampak Danramil 1418-04/Budong Budong Kapten Inf Muchtar yang dengan setia memimpin dan mengarahkan anggotanya dan masyarakat Desa Senjango untuk bersama sama dalam menciptakan suasana kerja yang harmonis dan kekeluargaan.

Tampak suasana anggota Koramil 1418-04/Budong Budong dan masyarakat Desa Senjango sedang melakukan pekerjaan pemasangan jembatan darurat di pelat dekker pertama serta, melanjutkan pemasangan pondasi pelat dekker ke tiga dan pengangkutan batu pondasi bersama dengan masyarakat senjangoMenurut Danramil 1418-04/Budong Budong kegiatan Pra TMMD di Desa Senjango Kec. Karossa Kab. Mamuju Tengah Prov. Sulbar di sambut baik oleh masyarakat di sekitar kegiatan, hal ini dapat kita lihat dengan antusias dan partisipasi masyarakat yg cukup besar sehingga kami hampir tidak ada masalah dalam melaksanakan kegiatan Pra TMMD ini. (Mkr)

Editor : Iman 77