Personil Polresta dan Jajaran Mamuju Gelar Pengamanan Rangkaian Kegiatan Ibadah Bulan Suci Ramadhan

Nampak Personil Polresta dan Jajaran Mamuju Gelar Pengamanan Rangkaian Kegiatan Ibadah Bulan Suci Ramadhan

MAMUJU,Mbs77Sulbar.Com – Berdasarkan Surat Perintah Nomor : 227 / III / PAM.3.3/2023/Ops yang dikeluarkan oleh Kapolresta Mamuju tentang pengamanan seluruh rangkaian kegiatan ibadah pada bulan suci Ramadhan 1444 hijriah di wilayah hukum Polresta Mamuju.

Seperti diketahui sprin tersebut untuk personil Polresta Mamuju dan Polsek jajaran laksanakan sebagai berikut :
1. Pengamanan kegiatan ibadah di mesjid mesjid.
2. Patroli kamtibmas
3. Antisipasi kerawanan kamtibmas di wilayah mamuju.

Kapolresta Mamuju Kombes Pol Iskandar mengatakan bahwa kegiatan tersebut diatas dilakukan bertujuan untuk Menciptakan rasa aman dan nyaman di wilayah hukum polresta mamuju bagi masyarakat kabupaten mamuju, khusus bagi umat muslim yang melaksanakan kegiatan Ibadah pada bulan suci ramadhan.

Lebih lanjut dikatakan bahwa kami menghimbau bahwa Keamanam dan Ketertiban di Kabupaten Mamuju bisa terjaga dengan baik dan maksimal apabila Aparat keamanan dalam hal ini Polri, khususnya Polresta Mamuju dan Jajarannya, bersama seluruh elemen masyarakat di kabupaten mamuju dan instansi terkait berkerjasama dan bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah mamuju.

Kabupaten mamuju adalah rumah kita, kita semua adalah keluarga dalam satu rumah, mari kita pererat silahturahmi dan menjaga keamanan dan ketertiban mamuju secara bersama sama. Ungkap Kapolresta Mamuju .

Editor : Iman 77